PENGEMBANGAN DESAIN ANALISIS JABATAN DIVISI HEALTH SAFETY AND ENVIRONMENT PT. KARYA TEKNIK UTAMA BATAM

Authors

  • Yuditia Prameswari Universitas Batam
  • Caren Chaylaurent Universitas Batam

Abstract

Health Safety and Environment Department merupakan suatu divisi yang bertanggung jawab atas keamanan lingkungan dan keselamatan pekerja di sebuah perusahaan. Banyaknya resiko yang dihadapi pekerja, membuat Health Safety and Environment Department membutuhkan uraian pekerjaan yang rinci agar setiap karyawan bekerja sesuai dengan pedoman perusahaan. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif dan bertujuan untuk menganalisa jabatan pada Divisi Health Safety and Environment. Metode analisa jabatan dilakukan melalui wawancara terstruktur menggunakan Job Description Guidance Interview dan observasi. Partisipan yang dilibatkan adalah 7 karyawan Health Safety and Environment Department pada PT. Karya Teknik Utama Tanjung Riau, dengan pengambilan data dilakukan pada bulan Oktober 2021 sampai dengan Januari 2022. Berdasarkan data di lapangan, menunjukkan adanya tumpang tindih pekerjaan pada Health Safety and Environment Department yang membuat tanggung jawab pekerja menjadi belum jelas, yang akhirnya berdampak pada kinerja karyawan. Selain itu, ditemukan juga data bahwa belum adanya pemetaan karyawan yang mengakibatkan proses perekrutan karyawan belum sesuai dengan visi misi organisasi, yang bisa jadi menghambat pengembangan organisasi. Pengembangan desain analisis jabatan berupa uraian pekerjaan, diharapkan dapat meningkatkan kejelasan aturan, terpenuhinya pemetaan kriteria karyawan sehingga memberikan berdampak positif pada pengembangan organisasi, kepuasan dalam pekerjaan dan kesehatan mental karyawan

Downloads

Published

2023-07-10

Issue

Section

Articles