Pembuatan Alat Uji Rugi-Rugi Aliran Menggunakan Fluida Oli Dengan Dua Cara Pengukuran Debit Aliran

Penulis

  • Teknik Mesin Universitas Batam
  • Dodi Wijaya

DOI:

https://doi.org/10.37776/zm.v10i1.1419

Abstrak

Untuk mengalirkan fluida dari satu tempat ke tempat lain dibutuhkan suatu instalasi, dalam instalasi tersebut dibutuhkan pompa untuk mengalirkan fluida dan pipa sebagai media untuk aliran fluida. Pada dasarnya banyak ditemukan rugi-rugi aliran fluida yang disebabkan oleh beberapa faktor sehingga perlu dibuat alat uji untuk mengetahui seberapa besar rugi-rugi yang terjadi. Pada proses pembuatan alat uji rugi-rugi aliran menggunakan fluida oli dengan 2 cara pengukuran debit aliran dibuat dengan pertimbangan sebagai pembuktian hasil dari perancangan alat uji rugi-rugi aliran. Langkah-langkah proses pembuatan alat uji rugi-rugi aliran ini diawali dengan mengidentifikasi gambar komponenkomponen yang akan dilakukan proses pemotongan, proses penyambungan ataupun proses perakitan. Proses pemotongan menggunakan mesin gergaji, gerinda tangan dan gergaji tangan. Proses penyambungan kerangka menggunakan mesin las dan penyambungan pipa menggunakan lem pvc. Proses perakitan merupakan proses penyatuan komponen-komponen alat uji rugi-rugi aliran sehingga dapat berfungsi sesuai dengan perancangan alat.

Diterbitkan

2024-06-25

Terbitan

Bagian

Articles