LITERATURE REVIEW TERAPI MUSIK UNTUK MENURUNKAN STRES PADA REMAJA
DOI:
https://doi.org/10.37776/jizp.v7i1.1597Abstract
Stres adalah masalah yang diakibatkan oleh ketidakseimbangan antara kemampuan dan tuntutan sehingga menyebabkan terjadinya gangguan fisik maupun psikologis. Stres dapat terjadi dikarenakan oleh frustrasi, konflik, tekanan, dan krisis. Salah satu terapi yang digunakan untuk mengatasi stres adalah dengan terapi musik. Terapi musik dapat membuat individu mengungkapkan perasaan mereka dan membuat perubahan positif pada suasana hati. Tujuan dari literatur ini adalah untuk mengetahui apakah terapi musik dapat menurunkan stres dari beberapa jurnal penelitian yang ditujukan untuk remaja. Metode yang digunakan yaitu metode literatur review. Literature review merupakan penelusuran dan penelitian kepustakaan dengan membaca berbagai buku, jurnal, dan terbitan lain, yang berkaitan dengan topik penelitian, dan tujuannya sebagai contect review dengan mengumpulkan 7 artikel atau jurnal, artikel ini dijadikan sampel. Hasil dari 7 artikel menggambarkan bahwa terapi musik dapat menurunkan stres pada remaja. Kesimpulan yang diperoleh berdasarkan hasil yang didapatkan menunjukkan bahwa terapi musik dapat menurunkan stres pada remaja, setelah dilakukan terapi musik mereka merasa lebih mudah untuk mengatasi stres, ketegangan, rasa sakit, dan berbagai gangguan atau gejolak emosi negatif yang dialaminya.Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2024 Ulfatun Najiha, Maryana
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Manuskrip yang diserahkan penulis haruslah sebuah karya yang tidak melanggar hak cipta (copyright) yang ada. Naskah yang dimasukkan harus yang belum pernah diterbitkan dan tidak dikirimkan pada waktu yang bersamaan kepada penerbit lain. Hak cipta atas semua material termasuk yang berbentuk cetak, elektronik dan bentuk lainnya dipegang oleh Jurnal Ilmiah Zona Psikologi. Setelah manuskrip telah melewati proses penyuntingan substansi dan positif diterima, penulis mengirimkan berkas Pernyataan Hak Cipta ke alamat redaksi Jurnal Ilmiah Zona Psikologi.